Daftar Isi

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polres Garut Laksanakan KRYD

IMG 20240811 WA0009

Garut | Antisipasi gangguan Kamtibmas, Polres laksanakan apel gabungan kegiatan rutin yang di tingkatkan (KRYD). Sabtu malam (10/8/2024).

Kegiatan apel tersebut bertempat di Jalan Otista Garut depan Toko Amanda yang di oleh hadiri TNI, Brimob, Dishub, Sat Pol PP, FKPM dan personel gabungan sebanyak 145 Personel.

IMG 20240811 WA0011

Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K., M.H., M.I.K., melalui Kabag Ren Kompol Alit Kadarusman mengatakan jika apel KRYD ini di selenggarakan dalam rangka cipta kondisi menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Kabupaten Garut.

“Kami juga menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang turut hadir dan terlibat dalam mendukung upaya Polres Garut untuk menjaga situasi kamtibmas.” Ujar Alit.

Sasaran Operasi KRYD malam ini adalah Miras, Narkoba, Knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis / brong, premanisme, Genk motor dan gangguan kamtibmas lainnya.

Dalam Press Releasenya Alit mengatakan hasil KRYD malam ini Polres Garut beserta Polsek jajaran berhasil mengamankan 249 botol miras berbagai merk.

Selain itu di amankan 163 kendaraan R2 yang menggunakan Knalpot tidak sesuai dengan spesifikasi teknis / Brong, 30 Kendaraan R2 tidak di lengkapi surat surat dan 16 orang di lakukan pembinaan.

“Kami akan terus melakukan berbagai upaya untuk menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Garut aman dan kondusif,” Pungkas Alit.