Kapolsek Pamengpek Monitoring Kegiatan Aerosseding, Di Desa Wargaluyu Kec Arjasari

Jejak-kriminal.com-Bandung Sabtu 31 Januari. Kapolsek Pameungpeuk Polresta Bandung, KOMPOL Asep Dedi, S.H.,M.M., melaksanakan kegiatan monitoring rangkaian Aeroseeding dalam rangka upaya pemulihan lingkungan dan penguatan kolaborasi multipihak, bertempat di Kampung Condong RW 09, Desa Wargaluyu, Kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung.

Kegiatan Aeroseeding tersebut dilaksanakan dengan metode penebaran biji tanaman melalui udara pada area lahan kritis di wilayah Desa Wargaluyu sebagai bentuk kepedulian terhadap pelestarian lingkungan dan pencegahan kerusakan lahan.

“Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain perwakilan Camat Arjasari, Danramil 2405 Arjasari, Kapolsek Pameungpeuk, Kepala Desa Wargaluyu, serta Ketua RW 09 Desa Wargaluyu.

Adapun pelaksanaan penyebaran biji tanaman dilakukan menggunakan pesawat Casa-212 TNI Angkatan Udara dengan serial number A-2107 dari Skadron 4 Lanud Abdulrahman Saleh Malang.

“Jenis biji tanaman yang disebarkan meliputi tanaman keras seperti mahoni dan albasiah, serta tanaman buah-buahan di antaranya alpukat, nangka, mangga, kelengkeng, rambutan, dan jenis lainnya.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Diharapkan melalui kegiatan Aeroseeding ini dapat memberikan dampak positif bagi pemulihan lingkungan sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam.”
Pungkasnya
Asep Hidayat.