Masyarakat Batu Bara Harus Tahu! RSUD OK Arya Kuala Gunung Terima Pasien Berobat Gratis Hanya dengan KTP, Meski Tanpa BPJS

Batu Bara – Jejak Kriminal.com

Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Batu Bara. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) OK Arya Zulkarnain Kuala Gunung kini membuka layanan berobat gratis bagi seluruh warga, meskipun tidak memiliki BPJS Kesehatan. Cukup membawa KTP, masyarakat sudah dapat memperoleh pelayanan kesehatan di rumah sakit tersebut.

Bagi masyarakat yang memiliki BPJS tertunggak atau telat bayar, pihak rumah sakit juga siap membantu proses pengaktifan kembali BPJS secara gratis. Hal ini disampaikan oleh Direktur RSUD OK Arya Zulkarnain, dr. Guruh Wahyu Nugraha, pada Selasa (11/11/2025) di ruang kerjanya.

“RSUD OK Arya Zulkarnain menerima layanan berobat gratis khususnya bagi warga Kabupaten Batu Bara. Jangan takut berobat, meski tidak punya BPJS. Kalau BPJS-nya tertunggak pun, akan kami bantu urus. Ini sudah menjadi tanggung jawab kami sesuai dengan program Bupati Batu Bara untuk melayani masyarakat seoptimal mungkin,” ujar dr. Guruh Wahyu.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa masyarakat yang tidak mampu dan kesulitan transportasi dapat menghubungi Puskesmas desa setempat untuk mendapatkan bantuan antar-jemput ke rumah sakit.

“Kalau tidak ada kendaraan, cukup minta petugas Puskesmas menelepon kami—baik lewat WhatsApp atau panggilan langsung—dan pihak RSUD akan menjemput pasien,” tambahnya.

RSUD OK Arya Zulkarnain yang berlokasi di Desa Kuala Gunung, Kabupaten Batu Bara, membuka layanan berobat gratis untuk masyarakat tidak mampu, baik yang tidak memiliki BPJS maupun yang BPJS-nya sedang tertunggak. Program ini bertujuan meningkatkan akses pelayanan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

Layanan berobat gratis ini berlaku setiap hari, dengan pelayanan 24 jam penuh, disertai tenaga medis yang ramah, profesional, dan penuh kekeluargaan, demi kenyamanan pasien.

Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat kurang mampu di Kabupaten Batu Bara dapat memperoleh akses kesehatan yang lebih mudah, cepat, dan berkualitas, sehingga berdampak positif terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat.

(Ruslan)