Polsek Cisewu Berikan Pembinaan Kepada Siswa Siswi SMKN 11 Garut

IMG 20240812 WA0058

Garut – Polsek Cisewu Polres Garut gelar kegiatan pembinaan kepada siswa-siswi SMKN 11 Garut Kecamatan Cisewu Kabupaten Garut. Senin (12/08/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan pencegahan terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba, minuman keras (miras), dan penggunaan knalpot brong di kalangan pelajar.

Kapolsek Cisewu Polres Garut Iptu Asep Pujaeri memberikan penjelasan mendalam tentang dampak negatif penyalahgunaan narkoba dan miras yang dapat merusak masa depan generasi muda.

Selain itu, Asep juga menekankan larangan penggunaan knalpot brong, yang tidak hanya mengganggu ketertiban umum tetapi juga melanggar peraturan lalu lintas.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Cisewu untuk melindungi para pelajar dari bahaya yang mengintai. Kapolsek mengajak para siswa-siswi untuk selalu berhati-hati dalam pergaulan dan tidak mudah terpengaruh oleh lingkungan yang negatif.

“Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi siswa-siswi SMKN 11 Garut, sehingga mereka dapat menjadi generasi muda yang sehat, cerdas, dan bebas dari pengaruh negatif.” Pungkas Asep