Garut.Jejak-kriminal.com-Polsek Samarang Polres Garut. terus berupaya untuk meningkatkan komunikasi dan hubungan yang lebih baik antara kepolisian dan masyarakat. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menggelar Jumat Curhat. yang dilaksanakan di kantor Kecamatan. Samarang. Jum’at, (10/1/2025)
Polres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang.,S.I.K.,M.H.M.I.K. Melalui kapolsek Samarang., AKP Hilman Nugraha.,S.H.,M.H. Selain itu, kegiatan ini juga mencakup Cooling System guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kegiatan Jumat Curhat ini merupakan bagian dari instruksi. terus menjaga komunikasi dengan masyarakat, terutama dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat. Program ini bertujuan tidak hanya untuk mempererat hubungan polisi dengan masyarakat, tetapi juga untuk menampung keluhan langsung dari warga, mendiskusikan layanan kepolisian, serta meningkatkan pemahaman mengenai situasi keamanan dan perdamaian masyarakat.
“Dengan kegiatan Jumat Curhat, kami bisa mengetahui langsung keluhan masyarakat dan memberikan solusi yang tepat. Inovasi ini akan menjadi acuan kami untuk terus meningkatkan pelayanan kepolisian dan menjaga ketenangan warga masyarakat.
Kegiatan Jumat Curhat ini diharapkan dapat memperkuat sinergitas antara polisi dan masyarakat, serta membantu menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.”Pungkasnya
Asep hidayat