Jejak-kriminal.com.Garut 26 November 2025 Dalam rangka memastikan kelancaran dan ketepatan sasaran penyaluran Bantuan Langsung Tunai Sementara Kesejahteraan Rakyat (BLTS Kesra) Tahun 2025, telah dilaksanakan kegiatan monitoring di Aula Desa Samarang, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut.
Kegiatan monitoring ini dilaksanakan atas arahan Kapolres Garut AKBP Yugi Bayu Hendarto, S.I.K., M.A.P., dan ditindaklanjuti oleh Kapolsek Samarang AKP Hilman Nugraha, S.H. Pelaksanaan di lapangan melibatkan Bhabinkamtibmas Desa Samarang, Babinsa Desa Samarang, Pendamping PKH dan BPNT, serta pihak PT Pos Indonesia sebagai penyalur bantuan.
Bhabinkamtibmas Desa Samarang Aiptu Gunawan Dwi NP bersama Babinsa Serka Yoyo turut hadir melakukan pemantauan langsung selama proses pendistribusian bantuan.
“Jenis bantuan BLTS Kesra Tahun 2025 Periode pembayaran Oktober, November, dan Desember 2025
Jumlah penerima manfaat: 445 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)
(di luar warga pemilik kartu PKH dan BPNT)
Besaran bantuan Rp900.000 per KPM
(total untuk 3 bulan: Oktober–Desember 2025) dan Sumber bantuan Kementerian Sosial Republik Indonesia Penyalur: PT pos Indonesia
“Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas dan Babinsa menyampaikan imbauan kepada warga untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, mengikuti prosedur penyaluran dengan tertib, serta dan menjaga keharmonisan dan kondusivitas selama kegiatan berlangsung.”Ujar petugas
Seluruh rangkaian kegiatan penyaluran BLTS Kesra berjalan tertib, aman, dan kondusif hingga selesai.” Tutup Hilman Nugraha.
