Satuan Lalintas Polres Batu Bara Sosialisasi Patuhi Rambu Lalulintas Agar Terhindar Kecelakaan

Batu Bara,Jejak kriminal. com
Operasi Zebra Toba 2025, dan pelaksanaan tugas sehari-hari. Satuan Lalulintas Polres Batu Bara, Polda Sumatera Utara melaksanakan Sosialisasi kepada warga masyarakat dalam rangka menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan, menciptakan ketertiban serta ketaatan dalam berkendara, di halaman Rumah Sakit Bidadari Desa Sukaraja, Kecamatan Airputih, Rabu (26/11/2025) Pukul 11.00 Wib.

Sosialisasi dihadiri Kasat Lantas Polres Batu Bara AKP. Simon E. Simatupang,S.H., M.H. para kanit, personil Satlantas, dan Jasa raharja, warga masyarakat, dan melibatkan warga masyarakat yang terlibat kecelakaan lalulintas.

Kasatlantas AKP.Simon dalam penyampaiannya: menekankan kepada pengendara agar sebelum berkendara memeriksa kendaraannya terlebih dahulu. Penting untuk melakukan pengecekan dasar pada kendaraan seperti ban, rem, lampu, cairan (oli, air radiator, minyak rem), dan bahan bakar untuk memastikan keamanan dan kenyamanan berkendara.

Saat berkendara, mematuhi rambu-rambu lalulintas, tertib berlalulintas, pastinya berhati-hati untuk menghindari terjadinya kecelakaan, dan bagi pengendara sepeda motor memggunakan helm, juga yang berboncengan, ujarnya.

Lanjut Kasatlantas, selama pelaksanaan operasi Zebra 2025, personil polisi Satuan lalintas terus melaksanakan edukasi kepada masyarakat pengguna jalan agar senantiasa mematuhi peraturan berlalulintas. Selama operasi Zebra Toba 2025 arus lalulintas berjalan tertib, lancar, aman dan kondusif terkendali, ungkapnya. (Ruslan)