Patroli Dialogis di Terminal Guntur, Sat Samapta Polres Garut Edukasi Anak TK Kenalkan Polisi Sejak Dini

Garut – Dalam rangka menjaga situasi harkamtibmas yang aman dan kondusif, Satuan Samapta Polres Garut melaksanakan patroli dialogis di Terminal Guntur Melati, Selasa (27/1/2026) pagi.

Kegiatan patroli dilaksanakan sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas, khususnya premanisme dan kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor).

Dalam pelaksanaannya, petugas patroli bertemu dengan anak-anak TK yang sedang melakukan kegiatan kunjungan di area terminal. Momen tersebut dimanfaatkan oleh petugas untuk melakukan pendekatan humanis dengan memberikan edukasi ringan serta pengenalan tugas-tugas kepolisian sejak dini.

Petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara sederhana dan ramah anak, sekaligus menanamkan rasa aman dan kepercayaan kepada sosok polisi sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

Selain kepada anak-anak, petugas juga memberikan imbauan kepada petugas terminal dan masyarakat sekitar agar selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta bersama-sama menjaga ketertiban lingkungan.

Dengan adanya kegiatan patroli dialogis ini, diharapkan masyarakat merasa lebih aman dalam beraktivitas serta terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Garut.