Garut,Jejak-kriminal.com-Pada bulan Ramadhan, kegiatan patroli sahur yang dilakukan oleh Polsek Samarang Polres Garut. guna menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Giat Safari Ramadhan yang dilakukan setiap malam menjelang sahur ini bertujuan untuk memastikan suasana aman dan kondusif bagi umat Islam yang tengah melaksanakan ibadah puasa.” Selasa (18/03/2025)
Patroli Polsek Samarang mobile sejumlah titik yang dianggap rawan akan terjadinya tindak pidana, C3 dan tawuran. Dengan memanfaatkan sirine dan toa mobil kendaraan dinas, patroli ikut serta membangunkan warga yang akan melakukan aktivitas sahur.
Tak hanya itu personilnya Samarang juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas di Bulan Ramadhan dengan mengisi kegiatan yang positif seperti tadarus dan solat tarawih.
Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang.,S.I.K.M.H.M.I.K melalui Kapolsek Samarang AKP Hilman Nugraha.,S.H. mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan patroli sahur dan bagikan makanan untuk sahur masyarakat ini menjadi bagian dari upaya Kepolisian untuk menciptakan rasa aman selama bulan Ramadhan, sehingga masyarakat merasa terayomi.”Pungkasnya
Asep Hidayat